TANGERANG|Mediamuda.id - DPD AMPI Kabupaten Tangerang mendampingi Intan Nurul Hikmah dalam proses pendaftaran sebagai calon Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Tangerang. Kegiatan pendaftaran tersebut dilaksanakan pada Senin, 15 Desember, pukul 15.00 WIB, bertempat di Gedung Golkar Kabupaten Tangerang.
Pendampingan ini diikuti jajaran pengurus dan kader DPD AMPI Kabupaten Tangerang sebagai bentuk dukungan moral dan politik terhadap figur yang dinilai memiliki pengalaman, kapasitas kepemimpinan, serta komitmen dalam membesarkan Partai Golkar di Kabupaten Tangerang.
Noval Abdul Aziz, Bendahara Umum DPD AMPI Kabupaten Tangerang, menyampaikan bahwa kehadiran AMPI dalam proses pendaftaran tersebut merupakan wujud konsistensi organisasi kepemudaan dalam mendukung kader terbaik Partai Golkar yang memiliki visi dan semangat pengabdian kepada masyarakat.
“DPD AMPI Kabupaten Tangerang melihat Ibu Intan Nurul Hikmah sebagai sosok yang memiliki rekam jejak kepemimpinan, integritas, dan komitmen kuat dalam membangun organisasi serta memperjuangkan aspirasi masyarakat. Kami siap mengawal proses ini sesuai mekanisme partai dan prinsip demokrasi,” ujar Noval Abdul Aziz.
Sementara itu, Bagus Ramadhanu, Sekretaris Jenderal DPD AMPI Kabupaten Tangerang, menegaskan bahwa pendampingan tersebut merupakan keputusan organisasi yang diambil secara kolektif dan solid.
“Pendampingan ini adalah bentuk soliditas dan konsistensi DPD AMPI Kabupaten Tangerang dalam mendukung kader terbaik Partai Golkar. Kami ingin memastikan proses penjaringan berjalan demokratis, transparan, dan membawa semangat pembaruan di tubuh partai,” kata Bagus Ramadhanu.
Menurutnya, AMPI sebagai organisasi sayap Partai Golkar memiliki tanggung jawab strategis dalam mendorong regenerasi kepemimpinan partai serta meningkatkan peran aktif generasi muda dalam dinamika politik daerah.
Sementara itu, Intan Nurul Hikmah menyampaikan apresiasi atas pendampingan dan dukungan yang diberikan oleh DPD AMPI Kabupaten Tangerang. Ia menegaskan kesiapannya mengikuti seluruh tahapan dan mekanisme penjaringan calon Ketua DPD Golkar Kabupaten Tangerang secara terbuka, demokratis, dan berlandaskan aturan partai.
Pendaftaran ini menjadi bagian dari rangkaian proses penjaringan kepemimpinan DPD Partai Golkar Kabupaten Tangerang, sekaligus mencerminkan semangat konsolidasi dan penguatan organisasi dalam menghadapi agenda politik ke depan.
DPD AMPI Kabupaten Tangerang berharap proses penjaringan ini dapat melahirkan kepemimpinan partai yang solid, visioner, dan mampu memperkuat peran Partai Golkar sebagai kekuatan politik yang dekat dengan rakyat.